DOKUMENTASI BANTU BENCANA SUMATERA DARI PEMERINTAH DAN MASYARAKAT KOTA BANDAR LAMPUNG
TERIMAKASIH WALIKOTA BANDAR LAMPUNG, MUZAKI (DONATUR), MAJELIS, PONPES, INSTANSI (LEMBAGA) & MASYARAKAT UNTUK DONASI BANTU BENCANA SUMATERA
15/01/2026 | Humas BAZNAS Kota Bandar LampungSyukur Alhamdulillah diawal tahun 2026 ini, BAZNAS Kota Bandar Lampung sudah menghimpun dan menyalurkan donasi bantu bencana sumatera dari pemerintah dan masyarakat kota bandar lampung di tahun 2025. Bantuan donasi Bencana Sumatra melalui BAZNAS Kota Bandar Lampung Insyaallah sangat membantu korban dalam memenuhi kebutuhan mendesak mereka, baik kebutuhan makanan, minuman, oba-obatan, pakaian tentunya bantuan tersebut sangat meringankan beban di tengah situasi yang sulit yang mereka hadapi saat ini. Adapun jumah donasi yang diterima per tanggal 31 Desember 2025 oleh BAZNAS Kota Bandar Lampung sebesar Rp. 181.188.750,- yang disalurkan melalui BAZNAS RI untuk diteruskan ke korban bencana yang ada di Sumatera, khususnya Aceh, Sumut dan Sumbar.
Terima kasih orang baik, para donatur, Pemerintah Daerah Kota Bandar Lampung,Ponpes, Komunitas, Instansi, Lembaga Pendidikan, dan Masyarakat yang sudah menitipkan donasinya melalui BAZNAS Kota Bandar Lampung.
Jadikanlah musibah ini pelajaran dan hikmah untuk kita semua, karena adakalanya bencana yang terjadi adalah ujian, hukuman, bahkan bisa jadi sebagai azab atas ketidak ramahan kita terhadap alam semesta dan sang pencipta.
Semuanya sudah terjadi mari kita evaluasi, introspeksi, dan muhasabah diri. Jangan justru saling menyalahkan dengan kata-kata, kemarin, dan narasi, atau menjadikan lokasi bencana sebagai panggung politik, medan selfie dan layar pencitraan diri. Kebaikan yang kita rasakan adalah karunia Allah SWT, sebagaimana keburukan yang menimpa kita ada hubungannya dengan ulah nakal jail prilaku kita.
Semoga saudara-kita yang tertimpa musibah diberikan kekuatan, kesabaran, dan kesehatan. Bagi para korban jiwa semoga mereka syahid dan Husnul Khotimah kelurga di berikan keikhlasan dan kesabaran. Untuk saudara-saudara kita yang terdampak semoga Allah SWT memberi perlindungan serta ketabahan.
Terpenting kita saling peduli karna Alloh membantu apapun dan berapapun insyaallah berkah dan bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang tertimpa musibah.
BAZNAS Kota Bandar Lampung masih dan tetap menerima donasi bantu bencana sumatera dari para donatur sampai dengan waktu yang tidak ditentukan. Hal ini guna memberikan dukungan kepada para korban terdampak bencana untuk masa pemulihan pasca bencana.
Mari terus kita bantu saudara kita para korban terdampak bencana di Sumatera. Donasi bisa disalurkan melalui: BSI 372 777 0075 An. BAZNAS Kota Bandar Lampung Atau bisa secara langsung melalui: Kantor BAZNAS Kota Bandar Lampung Jl. Basuki Rahmat no.26, sumur putri, Teluk Betung selatan, Kota Bandar Lampung. Informasi dan layanan: 08117911126
BAZNAS KOTA BANDAR LAMPUNG